Home | Politik | Ekonomi | Hukrim | Sport | Lifestyle | Riau | Pekanbaru | Regional | Internasional | Indeks Berita
 
Dua Kali Kunjungi Natuna, Menkominfo Pastikan Palapa Ring Barat Beroperasi
Senin, 26-03-2018 - 18:19:32 WIB
 Menteri Kominfo Rudiantara menjawab pertanyaan wartawan sebelum menuju Pulau Natuna, Kepulauan Riau, Senin (26/03/2018) - (FBI)
TERKAIT:
 
 

SERGAPONLINE.COM- JAKARTA-Pagi ini, Senin (26/03/2018) pukul 06.00 WIB, Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Kepulauan Anambas, Provinsi Kepulauan Riau. Kunjungan itu dilakukan untuk memastikan operasional Palapa Ring Wilayah Barat bisa digunakan dengan baik.

"Palapa Ring Barat untuk melengkapi apa yang sudah dibangun oleh operator (telekomunikasi, red). Target kami akhir 2018 ini sudah rampung semua, sehingga tahun 2019 tidak ada lagi kabupaten yang tidak tersentuh akses telekomunikasi," papar Menteri Rudiantara ketika di Terempa, Kab. Kepulauan Anambas.

Sepanjang pagi dan siang, Menteri Rudiantara singgah di tiga pulau. Pertama mendarat di Bandara Matak, Pulau Matak, kemudian melanjutkan perjalanan dengan speedboat ke Terempa yang berada di Pulau Siantan, Kab. Kepulauan Anambas. Malamnya diagendakan singgah di Pulau Batam sebelum kembai ke Jakarta via Halim Perdanakusuma.

Ketika berasa di Terempa, Menteri Kominfo mengendarai sendiri motor menuju Network Operation Center (NOC) Palapa Ring Wilayah Barat.  Sebelum melakukan pengecekan NOC, di hadapan siswa SD dan SLTP yang hadir, Menteri Rudiantara mengingatkan kembali infrastruktur Palapa Ring yang disiapkan Pemerintah Indonesia untuk menghadapi tahun 2030.

"Tahun 2030 adik-adik kita ini adalah Pemilik Indonesia, menjadi bonus demografi bagi bangsa. Kita membangun bagi mereka," ungkapnya seraya mendorong siswa yang hadir untuk meningkatkan keterampilan dan kompetensi dalam mengelola dan memanfaatkan TIK.

Pulau ketiga yang dikunjungi Menteri Kominfo adalah Pulau Natuna Besar. Di pulau ini, ia melakukan pengecekan atas NOC sekaligus melakukan ujicoba jaringan Palapa Ring dengan melakukan video conference dengan warga Terempa yang dikunjungi pagi tadi, Batam dan Jakarta. 

"Saya sudah dua kali datang ke Natuna, masih kalah sering dibanding Pak Presiden. Semua untuk memastikan Proyek Palapa Ring bisa beroperasi sesuai jadwal," tuturnya.

Proyek Palapa Ring merupakan upaya pemerintah membangun jaringan serat optik nasional sepanjang 36 ribu km. Jaringan akan menjangkau 34 provinsi, 440 kota dan kabupaten di seluruh Indonesia. 

Proyek itu terdiri atas tujuh lingkar kecil serat optik untuk wilayah Sumatera, Jawa, Kalimantan, Nusa Tenggara, Papua, Sulawesi, dan Maluku dengan satu backhaul untuk menghubungkan semuanya.

Palapa Ring Barat yang dikerjakan oleh PT Palapa Ring Barat sudah mengelar kabel serat optik sejak 10 Agustus 2017 lalu. Pembangunan Palapa Ring Barat dilaksanakan dalam empat segmen. Rute segmen pertama Batam-Tarempa-Natuna-Singkawang sudah operasional sejak Oktober 2017.

Proyek Palapa Ring Paket Barat akan menjangkau wilayah Provinsi Riau, Kepulauan Riau (sampai dengan Pulau Natuna) dan Kalimantan Barat (sebagai bagian dari interkoneksi dengan jaringan serat optik yang telah dibangun) dengan total panjang kabel serat optik sekitar 2.000 km.(Kominfo)



 
Berita Lainnya :
  • Kapolres Kuansing Tinjau Proses Pembangunan Aspol Rumdin Polsek Kuantan Hilir
  • Mewakili Bupati Bengkalis, Kadis PUPR Ajak Investor Cina Tinjau Lokasi Pembangunan Jembatan
  • Pj Gubri Bersama BI Launching GNPIP Wilayah Sumatera
  • Putera Pejuang Penerus Bangsa Riau Apresiasi Kejati Riau Atas Pemberantasan Korupsi Di Sekretariat DPRD Riau
  • Selamat, Roni Rakhmat Ditunjuk Sebagai Plt Kepala Disdik Riau
  •  
    Komentar Anda :

     
        Indeks Berita
    01 Kapolres Kuansing Tinjau Proses Pembangunan Aspol Rumdin Polsek Kuantan Hilir
    02 Mewakili Bupati Bengkalis, Kadis PUPR Ajak Investor Cina Tinjau Lokasi Pembangunan Jembatan
    03 Pj Gubri Bersama BI Launching GNPIP Wilayah Sumatera
    04 Putera Pejuang Penerus Bangsa Riau Apresiasi Kejati Riau Atas Pemberantasan Korupsi Di Sekretariat DPRD Riau
    05 Selamat, Roni Rakhmat Ditunjuk Sebagai Plt Kepala Disdik Riau
    06 Sekda Bengkalis Dampingi Pj Gubernur Riau Sambut Investor Untuk Pembangunan Jembatan
    07 Pj Bupati Kampar Dukung Rencana Kerjasama Katenagakerjaan dengan Korea Selatan
    08 Penahanan 1 Orang Tersangka Dugaan Tipikor Dana Pengelolaan Kebun Kelapa Sawit Seluas 500 Ha Milik Pemda Kuansing
    09 Penyampaian Rekomendasi DPRD terhadap LKPJ Bupati Bintan tahun 2023
    10 Polsek Perhentian Raja, Obok-obok Rumah Pengedar Narkoba di Kampung Pinang
    11 Tim Jum'at Curhat Polresta Pekanbaru Gelar Jum'at Curhat Di Wilayah Hukum Polsek Senapelan
    12 Asisten I Pimpin Rapat Persiapan Keberangkatan CJH Rohil Tahun 2024
    13 Kabar Duka Menyelimuti Keluarga Besar Rutan Cipinang Atas Wafatnya Bapak Dr Hendra Ekaputra KaKanwil Kemenkumham Kalteng
    14 Cepat Tanggap Kepedulian Polda Riau Meneduhkan Korban Bencana Galodo Sumbar, Kapolres Ucapkan Terima Kasih
    15 Pj Gubri Pimpin Rakor Penempatan Sementara Pengungsi Rohingnya
    16 MPC Bengkalis Peringkat Keempat Di Riau Serta Masuk Kategori Waspada Keempat SPI KPK
    17 Kajati Riau Mengikuti Kegiatan Seminar Nasional Secara Virtual
    18 Bea Cukai Bengkalis Musnahkan Barang Ilegal Sebesar Rp 10, 4 Miliar, Bupati Kasmarni Beri Apresiasi
    19 Solusi Pemkab Trenggalek Terkait Kenaikan Tarif Retribusi Pasar
    20 PT GML Penyerobotan Lahan Lili, Pemilik lahan Melaporkan ke Dinas ESDM Kepri
    21 Manohok Ketua KNPI Provinsi Riau Sederetan Para Dan Petinggi Dinas Provinsi Riau Tersandung Kasus Korupsi Ditangkap Kejati Riau
    22 Hoaks, Surat Edaran Penempatan Tenaga Kesehatan dan Peresmian RSUD Rupat Utara
     
     
     
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Sergaponline.com