Home | Politik | Ekonomi | Hukrim | Sport | Lifestyle | Riau | Pekanbaru | Regional | Internasional | Indeks Berita
 
Di duga Terjadi penyimpangan dalam pembangunan pengamanan tebing sungai di Desa Gobah Kecamatan Tambang Kabupaten Kampar,
LSM Mampir Minta Plt Kepala BWSS III Riau Evaluasi Hasil Kerja Dilapangan, Jangan Dilakukan Pembayaran Jika Tidak Sesuai Spesifikasi
Selasa, 15-10-2024 - 09:53:36 WIB
Foto: Pelang proyek pengamanan tebing sungai turap di Desa Gobah Kecamatan Tambang Kabupaten Kampar
TERKAIT:
 
  • LSM Mampir Minta Plt Kepala BWSS III Riau Evaluasi Hasil Kerja Dilapangan, Jangan Dilakukan Pembayaran Jika Tidak Sesuai Spesifikasi
  •  

    SERGAPONLINE.COM PEKANBARU - Terkait dugaan penyimpangan dalam pelaksanaan pembangunan pengamanan tebing sungai turap di Desa Gobah  Kecamatan Tambang Kabupaten Kampar, yang dilaksanakan oleh kontrator  PT. Amar Jaya Pratama Grup KSO  PT. Bripona Jaya Abadi,  (lokasi 2) sumber dana dari APBN 2024 senilai Rp 17.615,656,762,59.



    Foto: Crane Max Lifting Capacity 30-35 ton


    LSM Mampir  Minta  PLT Kepala Balai Wilayah Sungai Sumatera III (BWSS) SNVT PJSA Sumatera III  Provinsi Riau untuk di Evaluasi Hasil Kerja dilapangan, jangan dilakukan pembayaran jika tidak  sesuai spesifikasi teknis.
    Dalam hal ini Ketua Umum LSM Mampir (perkumpulan masyarakat pendukung pembangunan Riau) Hariyanto angkat bicara, menyatakan kepada media pada hari Senin (14/10/2024) di kantor PU Riau "dalam pelaksanaan pembangunan pengaman tebing sungai Kampar Desa Gobah Kecamatan Tambang Kabupaten Kampar tersebut sangat disayangkan karena diduga terjadi indikasi penyimpangan, berdasarkan temuan kami dilapangan, didalam pelaksanaan proyek pembangunan pengaman tebing sungai Kampar Desa Gobah Kecamatan Tambang Kabupaten Kampar tersebut, seperti Direksi keet yang dilaksanakan tidak sesuai standar SOP, dan Peralatan utama diduga tidak sesuai permintaan dalam kontrak, kemudian dalam Pemancangan mini file/tiang pancang diduga tidak sesuai dengan hasil sonding sebagaimana yang direncanakan, alias tidak masuk kedalam tanah sepanjang 9 meter", Jelas Haryanto.



    Foto: Direksi keet ukuran 3x3 meter seperti kandang ayam


    Ditambah lagi tenaga ahli kedua perusahaan KSO diduga tidak pernah bekerja dilapangan selama  berlangsung pekerjaan ini, dan  tiang pancang banyak yang miring itu disebabkan karena tiang pancang tidak semua ful masuk kedalam tanah, seharusnya masuk tiang pancang tersebut wajib masuk kedalam tanah sedalam 9 meter, tentu dalam pelaksanaan pembangunan ini diduga terjadi indikasi pengurangan volume dan tidak sesuai speksifikasi. Tutur Haryanto.
    Sesuai hasil Pantauan dilapangan, tenaga Personil managerial atau tenaga profesional spesialis pemancangan mini file dari kedua perusahaan yang KSO diduga jarang hadir di lapangan. Karena saat kami melakukan monitoring di lapangan, pengawasan Pekerjaan hanya di kendalikan seorang bernama: Andrian, sehingga dari hasil pemancangan Mini file miring-miring dan tidak masuk ke dalam tanah sesuai sondir yang direncanakan, berdasarkan hasil wawancara kami terhadap konsultan yang mengaku namanya Bambang, tiang pancang hanya masuk 4 meter - 3 meter kata bambang, ungkap Haryanto.



    Foto: pemasangan pondasi dan tiang


    Temuan kami dilapangan dalam Peralatan utama tidak sesuai dengan yang di rencanakan, document data yang ada pada kami seharusnya. Tersedia 2 unit Excavator  standar Arm kapasitas Bucket 0,90- 0,93 m3 dan 1 unit Crawler Crane Max Lifting Capacity 30-35 ton serta 1 unit Diesel Hammer 2-2,5 ton sebagai alat utama pemancangan mini file namun yang ada dilapangan diduga tidak sesuai, serta 1 unit Stamper kodok/plate Compactor 135-165 Kg.
    Akibat dari tidak patuhnya kontraktor pada RKS yang berlaku dalam proyek membuat mutu dan kwalitas pengaman tebing sungai di Desa Gobah di khawatirkan tidak bertahan lama. Perlu kami dorong pihak BWSS-III untuk mengevaluasi hasil kerja di lapangan, dan jangan dilakukan  pembayaran pada pekerjaan yang tidak sesuai spesifikasi teknis. Tegas Haryanto.



    Foto: Saat pantau dilapangan


    "Berdasarkan hasil pemantauan kami dari awal mulai pelaksanaan pekerjaan, kami temukan direksi keet ukuran 3x3 tidak mencerminkan sebagai kantor lapangan, seharusnya tersedia Meja-kursi-racun api dan gambar kerja serta buku tamu dan arus listrik. Melainkan arus listrik di ambil dari rumah warga untuk satu bola lampu sebagai penerangan layaknya gudang, dan Selama kami melakukan pemantauan tidak pernah kami temukan pihak direksi BWSS-III di lapangan". Tegas Haryanto.
    Dan jika pihak BWSS tetap berkeras membayarkan kepada kontraktor 100 % , maka kami akan membuat laporan kepada penegak hukum untuk diperiksa Kepala BWSS III tersebut, karena ini sudah merupakan indikasi korupsi, dan kami saat ini sedang menyiapkan laporan untuk disampaikan kepada Kajati Riau.
    Ketika di konfirmasi kepada PLT Kepala Balai Wilayah Sungai Sumatera III  SNVT PJSA Sumatera III  Provinsi Riau PLT Dr. Asmelita. ST, SP-1 lewat surat konfirmasi dengan Nomor : 0108/PT.DAP/PKU/IX/2024, Pekanbaru, 26 September 2024, Perihal Konfirmasi Tertulis, pihak Balai BWSS tersebut belum ada tanggapan.
    Ketika dikonfirmasi Dyna sebagai kontraktor pelaksana melalui chat WhatsApp nya Senin (14/10/2024), namun sangat disayangkan tidak ada jawaban.


    Sumber: LSM Mampir
    Penulis: Hadi




     
    Berita Lainnya :
  • Jalan Rusak Parah di Pekanbaru, Kadis PU Riau Diduga Tutup Mata
  • Ditreskrimsus Polda Riau Kombes Pol Nasriadi Mengungkap Perkara Tindak Pidana Korupsi KUR Bank Kcp Bengkalis
  • Lapas Pekanbaru Gelar Razia Gabungan Sebagai Langkah Konkret Kunci Pemasyarakatan Maju
  • Meriahkan Hari Jadi Ke-2, RSUD dr Karneni Campurdarat Gelar Lomba Tradisional
  • Keberhasilan Kemenkumham Riau Mengamankan 2 WNA Dugaan Tindak Pidana Keimigrasian
  •  
    Komentar Anda :

     
        Indeks Berita
    01 Jalan Rusak Parah di Pekanbaru, Kadis PU Riau Diduga Tutup Mata
    02 Ditreskrimsus Polda Riau Kombes Pol Nasriadi Mengungkap Perkara Tindak Pidana Korupsi KUR Bank Kcp Bengkalis
    03 Lapas Pekanbaru Gelar Razia Gabungan Sebagai Langkah Konkret Kunci Pemasyarakatan Maju
    04 Meriahkan Hari Jadi Ke-2, RSUD dr Karneni Campurdarat Gelar Lomba Tradisional
    05 Keberhasilan Kemenkumham Riau Mengamankan 2 WNA Dugaan Tindak Pidana Keimigrasian
    06 Kunjungi GPM, Marlin Dorong Program untuk Pengendalian Inflasi
    07 Verifikasi Lapangan oleh TPM, Lapas Perempuan Pekanbaru Siap Raih Predikat WBK
    08 Kadis PU Riau M Arif Setiawan Diduga Abaikan Jalan di Riau Rusak Meski Anggaran Disediakan Setiap Tahun
    09 Polres Kuansing Gelar Coffe Morning dan Latihan Menembak Bersama Dalam Rangka Cooling System Pilkada Damai 2024
    10 Kedatangan Kapolsek Rumbai, Lapas Narkotika Rumbai Perkuat Sinergi Dengan APH
    11 Jelang Perayaan Natal, Kalapas Pekanbaru Pimpin Rapat Pembentukan Panitia Natal
    12 Jasa Raharja dan Korlantas Polri Tingkatkan Sinergi Lewat Monev Penegakkan Hukum TW III 2024
    13 Pimpin Apel Pagi, Kalapas Narkotika Rumbai: Laksanakan Tugas sesuai dengan SOP dan Peraturan yang Berlaku
    14 Waka Polres Pelalawan Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Zebra Lancang Kuning Tahun 2024
    15 Keluargaku Sumber Kekuatanku Untuk Pulih, Lapas Narkotika Rumbai Kembali Hadirkan Keluarga Warga Binaan
    16 Dana Pemeliharaan Jalan Kabupaten Bengkalis - Meranti Tahun 2024 Dipertanyakan ?
    17 Kepala Rutan Pekanbaru Tegaskan Larangan Judi Pada Apel Pagi Kepada Seluruh Petugas
    18 Apel Pagi Senin, Karutan Siak Tekankan Evaluasi Kinerja dan Persiapan Akhir Tahun
    19 Apel Pagi, Kalapas Lantik Dan Sematkan Tanda Pangkat Pada Lima Orang Petugas Lapas Pekanbaru
    20 LSM Mampir Minta Plt Kepala BWSS III Riau Evaluasi Hasil Kerja Dilapangan, Jangan Dilakukan Pembayaran Jika Tidak Sesuai Spesifikasi
    21 Presiden Jokowi Hadiri Apel Kesiapan Pengamanan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2024
    22 Jauhi Judi Online dan Narkoba ! Tegas Kalapas Pekanbaru Dalam Memimpin Rapat Dinas
     
     
     
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Sergaponline.com