Home | Politik | Ekonomi | Hukrim | Sport | Lifestyle | Riau | Pekanbaru | Regional | Internasional | Indeks Berita
 
Minta Pemilihan Ulang,Peserta Musprov Pertina Sumut Walk Out
Minggu, 20-02-2022 - 21:37:18 WIB

TERKAIT:
 
  • Minta Pemilihan Ulang,Peserta Musprov Pertina Sumut Walk Out
  •  

    SERGAPONLINE.COM MEDAN - Musyawarah Provinhsi Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Sumatera Utara, periode 2022-2026 diwarnai aksi walk out peserta, Sabtu (19/2/2022).

    Musprov yang digelar di Komplek Perumahan Griya Martubung, Kecamatan Medan Labuhan, Medan, Sumut, ini dinilai terjadi kecurangan.Wakil Ketua Pertina Kabupaten Asahan, Dr Donald Panjaitan, mengatakan beberapa persoalan sejak awal sudah diprotes peserta Musprov Pertina Sumut, namun tidak digubris oleh panitia pemilihan, sehingga puluhan peserta memilih walk out alias meninggalkan lokasi

    Kata dia ditambah lagi pelaksanaan Musprov digelar di kediaman Sabam Manalu, salah satu kandidat Ketua Pertina.

    “Mungkin baru kali ini terjadi di Indonesia, Musprov dilaksanakan di rumah calon ketua. Dari awal kami minta supaya dilaksanakan di hotel atau di kantor KONI Sumut supaya netral. Dan biaya kami siap talangi, tapi mereka tidak mau,” ujar Donald Panjaitan yang juga Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Asahan.

    Donald Panjaitan mengatakan, Sabam Manalu yang juga salah seorang kandidat ketua menjadi karteker yang seharusnya hanya mengantar sidang untuk memilih panitia pemilihan, justru dia juga memiliki hak suara menentukan seorang ketua.

    “Baru kali ini Musprov, karteker memiliki hak suara. Di anggaran dasar dan anggaran rumah tangga (AD/RT) Pertina, tidak boleh karteker memiliki hak suara,” kata Donald Panjaitan.Ditambahkan Donald, sesuai hasil keputusan Rakernas Pertina Pusat sudah ditentukan hanya 16 unsur yang memiliki hak suara untuk Musprov Pertina Sumut. Yang terjadi malah membengkak menjadi 23.

    “Kok bisanya tiba-tiba bertambah 7 hak suara lagi menjadi 23 hak suara. Ini perlu dicatat, indikasi terjadinya kecurangan, sementara 10 dari 16 peserta memiliki hak suara keluar meninggalkan Musprov Pertina Sumut. Maka itu, pihak kita meminta agar Pertina Pusat untuk membatalkan Musprov Pertina Sumut dan kembali diulang pelaksanaannya agar hasilnya kredibel dan bebas dari unsur dugaan kecurangan,” tegas Donald Panjaitan didampingi puluhan peserta Musprov Pertina Sumut yang keluar dari ruangan meninggalkan rapat.

    Salah satunya Elliya Rosa Siregar Wakil Bupati Labuhan Batu didampingi suaminya H Dr Freddy Simangunsong MBA, ikut walk out.

    Editor: Ibrahim



     
    Berita Lainnya :
  • Rutan Pekanbaru Ikuti Tabur Bunga Di TMP Kusuma Dharma Pekanbaru Dalam Rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan KE-60
  • Sekdako Pekanbaru Berharap UKW Tempat Wartawan Berkualitas
  • 32 CPNS Baru Kemenkumham Riau Siap Mengabdi, Dapat Arahan Langsung dari Kakanwil dan Kepala Divisi
  • Empat Poin Penting Kapolda Riau di Taklimat Akhir Audit Kinerja Irwasda
  • Wakil Bupati Trenggalek Buka Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Tahun 2024
  •  
    Komentar Anda :

     
        Indeks Berita
    01 Rutan Pekanbaru Ikuti Tabur Bunga Di TMP Kusuma Dharma Pekanbaru Dalam Rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan KE-60
    02 Sekdako Pekanbaru Berharap UKW Tempat Wartawan Berkualitas
    03 32 CPNS Baru Kemenkumham Riau Siap Mengabdi, Dapat Arahan Langsung dari Kakanwil dan Kepala Divisi
    04 Empat Poin Penting Kapolda Riau di Taklimat Akhir Audit Kinerja Irwasda
    05 Wakil Bupati Trenggalek Buka Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Tahun 2024
    06 Selama Kampar Expo, Stand Diskominfo Hadirkan Doorprize Voucer Gratis
    07 Peserta Inovasi TTG, Persiapan Menuju Tingkat Nasional Bulan Juni Mendatang
    08 Wujud Sinergitas Dengan APH, Lapas Pekanbaru Ikuti Rapat Koordinasi dan Kejari Pekanbaru Terkait Penanganan Tahanan
    09 Dua wanita diringkus Personil Polsek Ujung Batu Dalam Kasus Sabu Dengan Barang Bukti 3,51 Gram
    10 Wapres Sampaikan Lima Arahan Penanggulangan Bencana
    11 PJ Gubernur Riau Hadiri Rakornas PB 2024
    12 Kisah Ade Prasetia Nengsi Dalam Perjuangan Mengikuti UKW
    13 Hadiri Pelaksanaan UKW PWI Riau, Ini Pesan Penting Irjend Pol Mohd Iqbal
    14 Danrem 031/WB Tandatangani Perjanjian Kerjasama Dengan PT Pertagas
    15 Bengkalis Songsong Jembatan Megah, Ini Instruksi Bupati Kasmarni untuk PUPR
    16 Polsek Singingi Berhasil Ungkap Pengedar dan Pemakai Sabu di Kecamatan Singingi
    17 Kasi Penkum Kejati Riau Hadiri Kegiatan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) Angkatan XXIII Persatuan Wartawan Indonesia Provinsi Riau
    18 Tim Komisi II DPR RI Kunker di Riau
    19 Asisten II Setdako Pekanbaru Resmikan Rumbai Food Paradise
    20 Apel Pagi Dan Kenaikan Pangkat Pegawai Lapas Kelas II A Pekanbaru, Kalapas Sampaikan Beberapa Hal
    21 Kejati Kepri Terima Kunjungan Kerja dan Silaturahmi Jajaran DJBC Khusus Kepri
    22 Pengajian Rutin Kejaksaan Tinggi Riau Oleh UST H Marhalim S AG
     
     
     
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Sergaponline.com