Home | Politik | Ekonomi | Hukrim | Sport | Lifestyle | Riau | Pekanbaru | Regional | Internasional | Indeks Berita
 
Kapolda Riau Irjen Pol Drs. Nandang
Menyalurkan Belasan Mesin Pompa Air ke Polsek dan Koramil di Rohul
Sabtu, 04-08-2018 - 00:03:26 WIB

TERKAIT:
 
  • Menyalurkan Belasan Mesin Pompa Air ke Polsek dan Koramil di Rohul
  •  

    SERGAPONLINE.COM PEKANBARU-Kapolda Riau Irjen Pol Drs. Nandang menyalurkan belasan mesin pompa air merk Robin, untuk digunakan pemadaman ketika terjadi kebakaran lahan dan hutan (Karlahut) di Kabupaten Rokan Hulu (Rohul).‎

    Mesin pompa air ini diberikan Kapolda Riau kepada Polsek jajaran Polres Rohul, Koramil Rokan IV Koto, Koramil Kunto‎ Darussalam, dan Satgas Karlahut Satria Krisna Kecamatan Bonaidarussalam, saat kunjungan kerja, dan peletakan batu pertama untuk pembangunan Mako Polres Rohul di Jalan Lingkar KM 4 Pasirpangaraian, Desa Sukamaju, Kecamatan Rambah, Jumat (3/8/2018).‎

    ‎Kapolda Riau mengatakan pompa air itu akan digunakan Polsek jajaran Polres Rohul, Koramil dan Satgas Karlahut saat terjadi Karlahut di wilayahnya, terutama menjelang Asian Games 2018 Jakarta-Palembang.

    Mengantisipasi Karlahut saat Asian Games, Nandang meminta masyarakat Riau untuk tidak menggunakan cara lama saat membuka lahan. Ia menegaskan Polri akan menindak tegas pelaku pembakar lahan atau hutan.‎

    Menurutnya, cara lama yang biasa digunakan oknum masyarakat saat membuka lahan, yakni dengan cara membakar merupakan langkah salah, karena bukan hanya merusak flora dan pauna saja, tetapi juga mengganggu kesehatan masyarakat.‎

    "Cara-cara lama itu ditinggalkan, karena itu akan merugikan semua pihak. Pertama, rusaknya flora pauna kita, yang kedua akan mengganggu kesehatan generasi yang akan datang," jelas  Nandang‎.‎

    "Otomatis sumber daya manusia (SDM) kita nanti ke depan tidak bisa bersaing dengan orang lain, karena punya ISPA, sesak nafas, dan segala macam," tambah Nandang.‎

    Kapolda Riau mengaku telah mengintruksikan seluruh jajaran Polres dan Polsek agar optimalkan sosialisasikan tentang bahaya dari Karlahut, serta memberikan penerangan dan penyuluhan kepada masyarakat.‎

    "Kalau sudah terjadi kebakaran segera dilokalisir, dipadamkan, didinginkan. Setelah itu cari pelakunya, kita proses," tegas Nandang.‎

    Ditanya apa tindakan tegas dilakukan jajaran Polda Riau ketika da pelaku pembakar lahan atau hutan ditangkap, Nandang menjawab, "Jelas, di Palembang (Sumatera Selatan) mau ditembak, ‎kita tidak perlu ditembak."

    "Yang kita tembak hatinya, supaya masyarakat bisa mengikuti aturan untuk kepentingan bersama," pungkas Kapolda Riau Nandang.(rtk/soc)



     
    Berita Lainnya :
  • Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Mengikuti Kegiatan Kunjungan Kerja Jaksa Agung Secara Virtual
  • Buka TMMD Ke -120 Ini Harapan Wakil Bupati Trenggalek
  • Kapolresta Pekanbaru Hadiri Pembukaan TMMD ke 120 Kodim 0301 PBR
  • Pemprov Kepri Serahkan Insentif untuk Personel Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Babinpotmar
  • Dirlantas Polda Riau Raih Presisi Award Dari Lemkapi
  •  
    Komentar Anda :

     
        Indeks Berita
    01 Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Mengikuti Kegiatan Kunjungan Kerja Jaksa Agung Secara Virtual
    02 Buka TMMD Ke -120 Ini Harapan Wakil Bupati Trenggalek
    03 Kapolresta Pekanbaru Hadiri Pembukaan TMMD ke 120 Kodim 0301 PBR
    04 Pemprov Kepri Serahkan Insentif untuk Personel Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Babinpotmar
    05 Dirlantas Polda Riau Raih Presisi Award Dari Lemkapi
    06 Secara Bertahap, Pemkab Bengkalis Akan Benahi Masjid Istiqomah
    07 Tingkatkan Kepatuhan Bayar Pajak, Tim Pembina Samsat Tingkat Nasional Gelar Evaluasi Program Kerja Samsat Tingkat Provinsi
    08 Bupati Bengkalis Kasmarni hadiri Halal bi Halal bersama IKA-UNRI Kabupaten Bengkalis
    09 Bupati Bengkalis Terima Buku Hasil Rekomendasi Dari Tim Pengendali Teknis BPK
    10 Puluhan Wartawan Mengadakan Aksi Damai Didepan Kantor Bupati ROHUL Menuntut Evaluasi Kinerja Diskominfo
    11 Jasa Raharja Jamin Seluruh Korban Kecelakaan Minibus yang Tertabrak Kereta Api Pandalungan di Pasuruan
    12 Wakapolres Kuansing dan Bhayangkari Cabang Kuansing Ikuti Zoom Meeting oleh Yayasan Kemala Bhayangkari
    13 Puluhan Wartawan Rohul Minta Bupati Sukiman Peka Terhadap Pers & Evaluasi Kinerja Dinas Kominfo
    14 Puluhan Wartawan Rohul Minta Bupati Sukiman Peka Terhadap Pers & Evaluasi Kinerja Dinas Kominfo
    15 Puluhan Wartawan Rohul Minta Bupati Sukiman Peka Terhadap Pers & Evaluasi Kinerja Dinas Kominfo
    16 Sekdako Pekanbaru Ingin Guru Penggerak Tingkatkan Keahlian Ajar Peserta Didik
    17 Diskominfotiksan Pekanbaru Susun Langkah Strategis Tingkatkan Implementasi SPBE
    18 Yayasan Kemala Bhayangkari Polda Riau Gelar Syukuran HUT ke-44 dan Dukung Program Generasi Emas 2045
    19 Jasa Raharja Jakarta Selatan Lakukan Giat Door To Door Ke PT TPI
    20 Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Jeki Rahmat Mustika S I K Dan Wakapolda Riau Brigjend Pol K Rahmadi Hadiri MUNAS BEM se-Indonesia ke-XVII
    21 Ini Pesan Bupati Kasmarni Kepada Mempelai Yoandre Dwi Syahputra dengan Denita Pratiwi
    22 Mewakili Bupati Kasmarni, Wabup Bagus Santoso Dampingi Paban VI/Taswilnas Ster TNI Serahkan Bansos ke Warga Rupat
     
     
     
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Sergaponline.com